Pimpinan Resmi Dilantik, IMM AR Fachruddin Memasuki Generasi ke-IV

BERITA KOMISARIAT

SEMARANG, IMMARFACHRUDDIN.UNIMUS.AC.ID – Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah A.R. Fachruddin telah melaksanakan kegiatan pelantikan pimpinan periode 2022/2023 dan Stadium General yang diadakan secara offline di Aula NRC Universitas Muhammadiyah Semarang. Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan dari PK IMM se-Kota Semarang dan beberapa tamu undangan seperti Pembina IMM Unimus, Dekan Fakultas Bahasa dan Budaya Asing, dan lainnya.

“Peran Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Menghadapi Modernisasi Intelektual” Adalah tema yang diusung dalam rangkaian acara pelantikan, selaras pula dengan tema Musyawarah Komisariat III yang sebelumnya sudah terlaksana. Kegiatan dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 Desember 2022.

Prosesi pelantikan berlangsung dari pukul 08.30 – 10.25 WIB dengan jumlah pimpinan yang dilantik sebanyak 51 orang, dilantik oleh IMMawati Tiara (Ketum PC IMM Kota Semarang). Kemudian dilanjutkan dengan Stadium General pada pukul 10.30-11.55 yang didampingi oleh IMMawan Untung Prasetyo Ilham selaku Ketua Umum PK IMM A.R. Fachruddin generasi pertama, yang sekarang juga sedang menjabat sebagai Ketua DPD IMM Jawa Tengah.

Dengan demikian, IMM A.R. Fachruddin telah resmi memasuki generasi IV dengan dinahkodai oleh IMMawati Nurul Inayah Tihurua selaku Ketua Umum terpilih dan dibersamai dengan teman-teman pimpinan yang telah dilantik.

Panjang umur perjuangan !

IMM JAYA !!!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *