SEMARANG, IMMARFACHRUDDIN.UNIMUS.AC.ID – Perempuan menurut pandangan islam ialah sosok yang sangat dimuliakan. Selain itu perempuan adalah manifestasi peradaban, karena sejatinya perempuan bukanlah orang yang lemah. Sebab perempuan juga sebagai tempat pendidikan pertama bagi anak-anaknya. Dalam hal ini Bidang IMMawati Pimpinan Komisariat Ikatan Muhammadiyah Muhammadiyah A.R. Fachruddin Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) mengadakan Meet and Greet IMMawati yang bertempat di taman belakang kantin kampus 1 UNIMUS pada Rabu (11/12/2019).
Ketua Bidang IMMawati, Amelia Damayanti mengatakan kegiatan ini merupakan temu perdana bagi semua kader IMMawati yang ada di Komisariat A.R. Fachruddin sebagai langkah awal dalam menciptakan ruang baru untuk terus mengembangkan sayap dakwah, khususnya di komisariat atau fakultas.
Dengan gaya obrolan yang santai tetapi mempunyai maksud yang baik, agar kedepannya IMMawati dapat bergerak dan melangkah bersama. Masukan dan saran juga dilontarkan tentang bagaimana IMMawati A.R Fachruddin kedepan. Karena tak jarang masih ada yang enggan bergabung atau memiliki kendala.
Meskipun hanya sedikit yang datang pada pertemuan sore itu tidak merubah suasana keakraban yang tercipta. Sehingga memunculkan harapan bisa menjadi wadah berhimpunnya kader-kader IMMawati yang penuh dengan semangat, ide-ide dan gagasan baru yang kreatif dan inovatif.
Niat dan orientasi ke gerbang peradaban sangat luas bagi mereka yang ikut andil dalam perubahan. Tinggal bagaimana nanti menghadapi aral lintang yang ada. Mengambil peran perubahan, melangkah bersama dalam suatu ikatan. Layaknya jargon IMM “Anggun Dalam Moral, Unggul Dalam Intelektual”. Tambahnya.