Sambut Milad ke- 1 IMM A.R. Fachruddin, Pimpinan Hadiahkan Lagu “Panjang Umur Ikatanku”

BERITA KOMISARIAT

SEMARANG, IMMARFACHRUDDIN.UNIMUS.AC.ID – Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah A.R. Fachruddin Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) kembali luncurkan lagu baru berjudul “Panjang Umur Ikatanku” yang resmi release pada Kamis (29/10/2020).

Ini merupakan karya kedua berupa lagu yang lahir dari tangan pimpinan. Kali ini muncul dari IMMawati Indra Setiawati sebagai bentuk persembahan dalam menyambut milad satu tahun IMM A.R. Fachruddin yang bertepatan pada tanggal 2 November. Sementara itu vokalis diperankan oleh IMMawati Betta Rizqa Maulidya sedangkan gitaris dipegang oleh IMMawan Iman Nurhayanto.

Indra mengatakan lagu ini awalnya memang tidak terlintas dalam pikiran, saya baru mendapatkan ide ketika teringat bahwa IMM A.R. Fachruddin akan memperingati milad pertamanya. Dari sinilah kemudian ada keinginan untuk memberikan kado terbaik untuk ikatan, akhirnya terciptalah lagu panjang umur ikatanku.

Mengenai isi lagu, itu menceritakan kegundahan kita sebagai anak IMM Fakultas Bahasa dan Budaya Asing (FBBA) yang saat itu masih bergabung dengan Fakultas Teknik dalam satu komisariat. Gundah antara hendak mekar atau tidak, kalau mekar nanti bagaimana dengan kadernya. Nah saat itu memang ada banyak kegundahan, ketakutan, dan juga pesimisme yang selalu membayangi kita. Tapi akhirnya kita memantapkan untuk mekar dari IMM Ahmad Dahlan dan lahirlah IMM A.R. Fachruddin.

Seperti yang ada pada lirik lagu lahirmu isyaratkan perjuangan yang tak pernah padam. Ya, memang IMM A.R. Fachruddin itu lahir dari perjuangan kita yang tidak pernah padam untuk memperjuangkan agar FBBA mempunyai komisariat sendiri.

lagu ini juga tentang doa saya untuk IMM A.R. Fachruddin, seperti lirik jayalah ikatanku kepakan sayap mu terbang tinggi raih mimpi bersatulah dalam keberanian. Saya berharap kedepannya IMM A.R. Fachruddin semakin berkembang, semakin tinggi, dan mengepakan sayapnya dalam bidang apapun baik organisasi maupun yang lainnya. Dan semoga tetap berani menghadapi lika-liku organisasi yang nantinya pasti akan dilalui. Tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *